PENYULUHAN BUDIDAYA LEBAH TRIGONA SEBAGAI SUMBER PENGHASILAN TAMBAHAN DARI PEKARANGAN RUMAH DI DESA SIALANG JAYA KECAMATAN RAMBAH

  • Bustanil Ervan FAPERTA Universitas Pasir Pengaraian
  • Wiwik Sunarti Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Pasir Pengaraian
  • Ikhsan Gunawan Dosen Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Pasir Pengaraian
Keywords: Lebah Trigona, Budidaya Lebah Trigona

Abstract

Lebah Trigona (Apis trigona) yang dikenal dengan nama daerah Teuweul, atau Klanceng atau Kelulut atau Galo-galo atau Bon-Bon merupakan salah satu jenis lebah penghasil madu. Di Desa Sialang Jaya tepatnya di Kecamatan Rambah memiliki Lebah Trigona ini yang jumlahnya lumayan banyak sehingga dapat dibudidayakan. Namun, pengetahuan masyarakat akan manfaat dari sumber daya alam di daerah Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah ini masih sangat minim. Terutama di Desa ini merupakan salah satu Desa yang memiliki Lebah Trigona yang memiliki banyak manfaat baik untuk Kesehatan dan kebutuhan sehari-hari. Padahal jika masyarakat mengetahui apa itu Lebah Trigona dan kandungan yang dimiliki maka masyarakat setempat dapat mengolahnya dan menjadikan hasil dari lebah trigona ini menjadi Madu, Bee pollen, dan Propolis. Maka dari itu, tim pengabdian masyarakat memberikan pelatihan budidaya dan pemuliaan Lebah Trigona kepada masayarakat yang tinggal di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah. Dengan adanya pelatihan yang diadakan oleh tim pengabdian masyarakat ini diharapkan masyarakat yang tinggal di Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah dapat memperoleh penghasilan tambahan untuk menambah penghasilan dalam penuntasan kemiskinan serta meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat

Published
2022-07-26
How to Cite
Ervan, B., Sunarti, W., & Gunawan, I. (2022). PENYULUHAN BUDIDAYA LEBAH TRIGONA SEBAGAI SUMBER PENGHASILAN TAMBAHAN DARI PEKARANGAN RUMAH DI DESA SIALANG JAYA KECAMATAN RAMBAH. PAKDEMAS : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(3), 91-94. https://doi.org/10.58222/pakdemas.v1i3.45
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)