PENAMBAHAN BAHAN ORGANIK BERBAHAN KULIT DURIAN DAN PUPUK KANDANG AYAM UNTUK PERBAIKAN PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS SORGUM

  • Lusi Puspitasari Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Ratu Samban
  • Edi Susilo Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian Universitas Ratu Samban
  • Susi Handayani Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian Universitas Ratu Samban
Keywords: Bokhasi, limbah, produksi, sorgum

Abstract

Sorghum bicolor L. Moench) merupakan salah satu tanaman bahan pangan penting di dunia. Kebanyakan produksinya digunakan sebagai bahan makanan, minuman, makanan ternak, dan kepentingan industri. Tujuan penelitian adalah mendapatkan varietas sorgum dengan kombinasi pupuk organik terbaik. Penelitian dilaksanakan di Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara, Maret sampai Juni 2020. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAKL) dengan 12 perlakuan dan 6 ulangan. Penelitian ini terdiri dari dua faktor yang dapat diuraikan sebagai berikut: faktor satu: varietas sorgum Numbu (S1), Super 2 (S2), Kawali (S3). Faktor kedua : kulit durian 100 g  (A), kulit durian 75 g + pukan ayam 25 g  (B), kulit durian 50 g  + pukan ayam 50 g (C), kulit durian 25 g  + pukan ayam 75 g  (D). Hasil penelitian menunjukkan varietas Numbu mempunyai pertumbuhan lebih baik jika dibandingkan varietas Super 2 maupun Kawali. Varietas Numbu dan Kawali menghasilkan komponen generatif yang hampir sama dan lebih baik dari pada varietas Super 2. Kombinasi bahan organik 25 g kulit durian + 75 g kotoran ayam menghasilkan panjang daun dan luas daun tertinggi.

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-12-31
How to Cite
Puspitasari, L., Susilo, E., & Handayani, S. (2021). PENAMBAHAN BAHAN ORGANIK BERBAHAN KULIT DURIAN DAN PUPUK KANDANG AYAM UNTUK PERBAIKAN PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS SORGUM. PUCUK : Jurnal Ilmu Tanaman, 1(2), 69-80. https://doi.org/10.58222/pucuk.v1i2.15
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)